Lewerissa Himbau Masyarakat Maluku Jangan Terprovokasi

AMBON,PG.COM : Bentrok antar Warga Desa bertetangga Desa Ori dan Desa Kariu Kecamatan Haruku,Kabupaten Maluku Tengah ,Provinsi Maluku, Rabu (26/1/2022),,mengakibatkan sejumblah rumah terbakar dan Koran luka-luka

Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Maluku,Hendrik Lewerissa menghimbau kepada Masyarakat Maluku agar jangan terprovokasi dengan kejadian yang terjadi Antara ORI dan Kariu ,ucap Lewerissa kepada pelagandong.com saat dikonfirmasi melalui telefon seluler.

” Saya minta agar masyarakat tidak terpancing isu-isu yang bersifat provokatif,” imbaunya.

Mari kita percayakan kepada pemerintah atau pihak keamanan khususnya aparatur penegak hukum untuk mengambil semua tindakan yang dipandang perlu sesuai dengan hukum yang berlaku di negara Republik Indonesia (RI) untuk mengendalikan situasi di sana.

Politisi Gerindra ini ,mengajak kita semua untuk melakukan tindakan kemanusiaan oleh mereka yang mengalami peristiwa tersebut,dan Mari bersama senantiasa mendoakan agar perdamaian segera kembali di bumi raja-raja tercinta,(PG-02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *