Cari Bibit Terbaik ,Danlantamal IX CUP Digelar

AMBON,PG.COM : Untuk Mencari Bibit Terbaik Danlantamal IX CUP di gelar, Turnamen Sepak Bola tahun 2022, akan berlangsung dari tanggal 19-28 September ,yang diikuti 22 Club yang datang dari berbagai Kabupaten yakni,dari Kabupaten Seram Bagian Barat, Seram Bagian Timur, Maluku Tengah dan Kota Ambon.

” Turnamen Sepak Bola yang di Gelar Danlantamal IX tahun 2022 ini untuk mencari Bibit yang terbaik,yang berlangsung di lapangan Bola Lease Komplek Lantamal IX Halong, Baguala, kota Ambon. Jumat (09/09/2022).

Sebelum Turnamen Sepak Bola ini berlangsung,di awali dengan upacara pembukaan Turnamen Lantamal CUP dan selanjutnya dibuka secara langsung oleh Danlantamal IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T.,

Danlantamal,kepada Media ini mengatakan,turnamen saat ini merupakan bagian dari turnamen lanjutan Danlantamal IX Cup yang sempat tertunda 2 tahun yang lalu akibat dampak dari Pandemi Covid-19.

Dilaksanakannya Lantamal CUP ini dalam rangka memperebutkan piala Danlantamal IX Cup Tahun 2022 yang juga bertepatan dengan HUT TNI AL yang ke-77 tahun .

Orang Nomor Satu di Lantamal IX ini mengatakan bagi pemain dan seluruh unsur yang terlibat dalam Turnen ini agar tetap Provesional dan menjunjung tinggi Sportivitas.

“Turnamen ini merupakan wujud komitmen Lantamal IX dalam memberikan ruang bagi talenta sepak bola di Maluku, Kami menyambut baik dan sangat mendukung serta berterima kasih atas kerjasama Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI dan Sponsor sehingga kegiatan tersebut dapat di laksanakan, kata Latuconsina.

Di lokasi yang sama ,Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sofyan Lestaluhu mengatakan ,melalui Turnamen ini kami bisa melihat dan mendapat bibit terbaik sepak Bola yang nantinya berlaga di Tingkat Nasional .

“Turnamen Danlantamal IX Cup ini merupakan wadah bagi kami Asprov Maluku untuk bisa bekerja memantau para pemain-pemain yang berkualitas dan berpotensi, yang bisa kami jaring dalam daftar pemain yang akan memperkuat tim Maluku, terutama menjelang PON 2023”,ucap Lestaluh

Pada kesempatan yang sama, Penjabat Walikota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan, “Dalam rangka pembukaan turnamen sepak bola Danlantamal IX Cup, sepak bola di Provinsi Maluku khususnya di Kota Ambon ini diharapkan dapat melahirkan bibit pesepak bola yang menjadi andalan dari tanah Maluku khususnya, tim nasional pada umumnya”

Untuk di ketahui ,Turnamen Lantamal IX CUP ini akan berlangsung dari Tanggal 9-28 September

Mengawali turnamen dilaksanakan pertandingan antara Pertamina FC melawan Eriwakan FC dan di pertandingan kedua nantinya akan mempertemukan Tim LM. FC melawan Halawang FC pada hari Sabtu (09/09/2022). (PG-02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *