Anggota DPRD Fraksi Perindo Rahwidin La Ode Gelar Reses Serap Aspirasi Warga

AMBON,PG.COM : Anggota DPR Kota Ambon dari Fraksi partai Persatuan Indonesia Rahwidin La Ode S.Sos melakukan silaturahmi serta reses dengar pendapat dari warga Nusaniwe, Air salobar dan silale Kecamatan Nusaniwe, kota Ambon yang berlangsung di kediamannya di waihaong,Sabtu (22/03/2025).

Sebelum kegiatan reses ini berlangsung, diawali dengan membaca Doa oleh Bapak Imam Jailudin Marasabessy .

Mengawali sambutan Ketua Fraksi Perindo Kota Ambon ini mengajak masyarakat Bersyukur kepada Allah yang mana telah memberkahi kita sampai kita ada saat ini telah menjalankan ibadah puasa selama 22 hari mudah-mudahan puasa kita diterima oleh Allah subhanahu wa ta’ala.

Menurut Rahwidin, kegiatan ini merupakan silaturahmi Ramadhan sekaligus reses masa sidang II Tahun 2024/2025 merupakan komunikasi dua arah antara legislatif dengan konstituen melalui kunjungan kerja secara berkala merupakan kewajiban anggota DPRD untuk bertemu dengan konstituennya secara rutin pada setiap masa reses.

Anggota DPRD Kota Ambon dua periode ini menyampaikan pentingnya menjaga hubungan silaturrahmi atau ukhuwah islamiyah antara legislator dan pemerintah dengan masyarakat maupun sebaliknya.

Reses ini dilakukan dengan tujuan menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di Dapil sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintahan, ucap bendahara DPD Partai Perindo Kota Ambon

“Reses juga bertujuan untuk mempercepat hubungan Informasi antara pimpinan OPD dengan Kepala Desa, Ketua RT/RW, tokoh masyarakat serta masyarakat itu sendiri sehingga aspirasi mereka diharapkan menjadi perhatian para pimpinan OPD yang bersangkutan,” ujar Rahwidin

Dalam pertemuan tersebut terdapat berbagai permintaan yang di sampikan Masyarakat ntara lain , penerangan lampu jalan, merehab mesjid dan Pancing tonda

Merespon semua itu , Ketua TKBM Kota Ambon mengatakan pihaknya akan berupaya dan memperjuangkan aspirasi masyarakat yang telah ditampung

“Sejumlah aspirasi yang saya catat tentunya akan diperjuangkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, pada prinsipnya semua akan menjadi satu perjuangan kami untuk ditindaklanjuti di forum DPRD dan disampaikan kepada Pemerintah Kota Ambon”, pungkasnya.

Turut hadir dalam acara reses tersebut, berbagai organisasi diantrnya pengajian, Remaja Mesjid dan kelompok Nelayan dan masyarakat sekitar dengan jumlah peserta 100 orang.

Dirinya berharap kiranya apa yang diberikan saat ini berupa sembako dan uang bisa membantu masyrakat lebih baik kedepan.(PG-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *