Rayakan HUT Kementerian BUMN ke-21, PLN dan Korem 151/Binaiya Gelar Pasar Murah

Rayakan HUT Kementerian BUMN ke-21, PLN dan Korem 151/Binaiya Gelar Pasar Murah

AMBON, PELAGANDONG.COM – Rayakan HUT kementrian BUMN ke 21 Tahun yabg jatu tepatnya pada tanggal 10 April 2019 , program PLN Peduli (CSR PLN) bekerja sama dengan Korem 151/Binaiya menggelar kegiatan Pasar Murah di Lapangan Makorem 151/Binaiya, Ambon,Rabu (10/04/2019).

Sebanyak 2.000 paket sembago disediakan dalam kegiatan pasar murah tersebut ,kegiatan ini juga dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia,tidak hanya menggelar pasar murah namun juga diadakan pengobatan gratis untuk 500 orang serta pelayanan KB bagi masyarakat.

Manager Komunikasi PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) Ramli Malawat mengungkapkan bahwa PLN sebagai host penyelenggara kegiatan ini sangat merespon dengan baik sejak awal dicanangkannya kegiatan ini.

“Di samping sebagai rangkaian bulan Hari Ulang Tahun Kementerian BUMN ke-21 ini, kami juga mengajak stakeholder kami dalam hal ini yaitu Korem 151/Binaiya untuk berbagi dengan masyarakat sekitar Ambon. Semoga program ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat”, ujar Ramli.

Selaras dengan hal tersebut, Kepala Seksi Teritorial Korem 151/Binaiya Yoyok Wahyudi mengucapkan apresiasnya kepada BUMN, khususnya PLN dalam penyelenggaraan kegiatan ini bersama-sama dengan pihak Korem 151/Binaiya.

“Semoga dengan pasar murah dan pengobatan gratis ini dapat membantu dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar untuk turut serta merayakan hari Ulang Tahun Kementerian BUMN dan Hari Ulang Tahun Persit” tambahnya.

Pada kegiatan ini juga diadakan promo aplikasi LinkAja oleh Bank Mandiri. LinkAja merupakan layanan keuangan elektronik berbasis quick response code (QR code) dimana aplikasi ini merupakan gabungan layanan pembayaran elektronik dari beberapa badan usaha milik negara (BUMN).

“Pada kesempatan ini kami juga mengenalkan aplikasi LinkAja. Warga yang hadir dan ingin membeli sembako yang kami sediakan di pasar murah, harus menginstall dan mengaktivasi aplikasi LinkAja di handphonenya, yang kemudian akan ditukarkan dengan Kupon Pasar Murah setelah mereka mengaktivasi aplikasinya”, tambah Ramli.

“Kami sangat bersyukur karena BUMN dan juga Korem turut memperhatikan masyarakat sekitar,kami harap kegiatan seperti ini diadakan secara rutin” ujar salah satu peserta kegiatan pasar murah, Pieter,ujarnya (PG-02).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *