OJK Kembali Gelar Journalist Class Angkatan 10
MAKASAR,PG,COM : Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kembali menggelar Journalist Class Angkatan ke 10 dalam rangka memperkuat sinergi dalam meningkatkan kapasitas dan kompetensi wartawan media massa khususnya mengenai sektor jasa keuangan, demikian dikatakan Kepala Departemen OJK Institute Agus Sugiarto dalam sambutannya, di The Rinra Hotel Makassar,Jalan Metro Tanjing Bunga, Kelurahan Panambungan, Kecamatan Mariso, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.Senin (4/11/2024)
Journalist Class Angkatan 10 berlangsung selama dua hari tanggal 4 – 5 November 2024 dan diikuti oleh 40 wartawan dari media massa nasional, baik cetak, online dan elektronik,dari wilayah Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua),
Melaluu kegiatan Jurnalist Class 10,Agus berharap wartawan dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan baik dan memahami setiap materi yang diberikan oleh Narasumber. dari wilayah Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua).
Selain itu, wartawan dapat menulis berita yang akurat dan objektif , bisa menjadi Duta/ corong suara OJK kepada Masyarakat untuk kepentingan OJK di pusat dan daerah, wartawan dapat mengabdet berita OJK, dan wartawan dalam membuat berita jangan sekedar pangilhatan mata tetapi harus secara Opini serta hubungan OJK dan Wartawan terus berjalan dengan baik.
Sementara itu, kepala OJK Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat Darwisman menyampaikan apresiasi kepada OJK Institute atas dipilihnya Kota Makassar sebagai tempat pelaksanaan Journalist Class kali ini.
“Kegiatan itu sangat penting untuk meningkatkan pemahaman mengenai tugas dan fungsi OJK sebagai regulator industri jasa keuangan di Indonesia, terutama bagi jurnalis yang berada di wilayah Sulampua,” ujar Darwisman dalam sambutannya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para jurnalis yang terpilih sebagai perwakilan dari berbagai media untuk mengikuti pelatihan itu.
Darwisman menambahkan, melalui kegiatan tersebut, peserta mendapatkan pengalaman berharga dengan menghadirkan narasumber langsung dari OJK pusat yang mewakili berbagai departemen.
Menurut Darwisman, para jurnalis akan menerima berbagai materi terkait perkembangan sektor keuangan, kebijakan terbaru, perlindungan konsumen, serta pemahaman mendalam mengenai tugas dan fungsi OJK.
“Kami berharap kegiatan ini diikuti dengan sungguh-sungguh agar memberikan nilai tambah dan pemahaman mendalam mengenai materi-materi yang disampaikan,” harapnya (PG-02)