Pidato Perdana Gubernur Hendrik Lewerissa di Paripurna DPRD Maluku Tanggal 5 Maret

AMBON, PG. COM : Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, dijadwalkan akan menyampaikan pidato pertamanya dalam rapat paripurna DPRD Maluku pada 5 Maret 2025.

Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Maluku, Farhatun Rabiah Samal, mengonfirmasi bahwa agenda ini menjadi prioritas di tengah pelaksanaan pengawasan DPRD terhadap realisasi proyek tahun 2024.

Farhatun menjelaskan bahwa pengawasan DPRD telah dimulai sejak 25 Februari 2025, dengan tahap pertama mencakup lima kabupaten, yakni Kepulauan Tanimbar, Buru, Maluku Tenggara, Seram Bagian Timur, dan Seram Bagian Barat. Namun, seluruh kegiatan pengawasan akan dijeda pada 5 Maret untuk memberi kesempatan kepada seluruh pihak menghadiri rapat paripurna yang menjadi momentum penting bagi Gubernur Hendrik Lewerissa.

“Pengawasan ini berjalan sejak awal tahun untuk melihat realisasi proyek atau kegiatan tahun 2024. Kami sudah menjadwalkan pengawasan di 11 kabupaten/kota secara bertahap, dan saat ini dimulai di lima kabupaten terlebih dahulu. Namun, pada 5 Maret, seluruh kegiatan pengawasan akan dihentikan sementara karena ada rapat paripurna penyampaian pidato pertama Gubernur Maluku,” ujar Farhatun, Rabu (26/2/2025).

Ia juga menambahkan bahwa rapat paripurna kemungkinan akan digelar pada sore hari dan dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama. Sementara itu, pengawasan akan kembali dilanjutkan setelah Idulfitri hingga akhir Maret, sebelum hasilnya dibahas dalam rapat bersama masing-masing OPD terkait.

Pidato pertama Gubernur Hendrik dalam sidang paripurna DPRD Maluku ini menjadi momen penting dalam kepemimpinannya. Selain menyampaikan visi dan program kerja, gubernur juga diharapkan dapat memberikan arahan strategis terkait pembangunan dan kebijakan daerah ke depan.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *