Aksi Sosial Donor Darah Warnai Peringatan HUT BI ke-66
AMBON,PELAGANDONG.COM : Kepala Perwakilan Wilayah ( KpW) Bank Indonesia Provinsi Maluku, Bambang Pramasudi kepada wartawan mengatakan Aksi sosial donor darah warnai peringatan HUT Bank Indonesia (BI) ke-66 tahun,ratusan Orang turut terlibat dalam kegiatan tersebut yang berasal dari sejumlah stakeholder baik pegawai perbankan dan mitra kerja dari Bank Indonesia, termasuk kepolisian, tenaga outsourcing serta perusahaan-perusahaan bahkan juga dari Kementerian Keuangan, seperti OJK,
Kegiatan donor darah salah satu dari rangkaian kegiatan peringatan HUT BI tahun 2019, yang dilakukan atas kerjasama Bank Indonesia dan Palang Merah Indonesia ( PMI) Kota Ambon. yang digelar di ruang rapat BI Maluku Rabu (03/07/2019),
Menurut Pramasudy Selain kegiatan donor darah, juga ada sejumblah rangkaian kegiatan diantaranya , senam pagi bersama, berbagai game, sosialisasi mengenai Tugas dan Fungsi Bank Indonesia, terkait dengan pengendalian Inflasi, pengembangan UMKM, dan peredaran uang, semua kegiatan ini akan dilaksanakan pada Syukuran HUT BI ke – 66 pada hari Sabtu nanti
Bukan saja itu dalam kesempatan itu BI juga akan berikan bantuan kepada mitra kerja BI yang adalah tenaga outsourcing, bantuan untuk tempat ibadah dan penyerahan secara simbolis beasiswa pada salah satu perguruan tinggi.
Dia menambahkan dalam bulan ini juga akan digelar seminar nasional, ekspedisi kas keliling ke pulau Terdepan, terluar dan tertinggal (3T), pengembangan UMKM, peresmian klaster-klaster baru, dan ditutup dengan melepas klaster yang dianggap telah mandiri,ujarnya (PG-02).