Camat Leitimur Selatan Buka Loka Karya Mini Lintas Sektor

AMBON,PELAGANDONG.COM Kepala Kecamatan Leitimur Selatan Ricky Sopacua membuka  kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor Tribulanan I Puskemas Kilang, Kecamatan Leitimur Selatan (Letisel),di kantor Negeri Kilang Senin (08/072019)

Sopacua menjelaskan loka karya lintas sektor Puskesmas Kilang bernaung di Lima Negeri yakni Hukurila, Kilang, Ema,Naku dan Hatalai ,sebelumnya kelima Negeri ini telah melaksanakan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD)

Dalam MMD ini dilibatkan tokoh Agama, Masyarakat, Saniri dan Pemuda untuk membahas berbagai persoalan yang terjadi di Negeri masing-masing,selanjutnya akan dilakukan kegiatan perumusan dan penentuan prioritas masalah dalam sebuah Forum Musyawarah.

Oleh karena itu melalui loka karya mini ini Forum ini dapat menyusun perencanaan kegiatan puskesmas yang sesuai dengan keluhan masyarakat.

“Pengorganisasian dilaksanakan sebagai penentuan penanggung-jawab dan pelaksana setiap kegiatan serta untuk satuan wilayah kerja. Seluruh program kerja dan wilayah kerja kecamatan dilakukan pembagian habis kepada seluruh sektor terkait, dengan mempertimbangkan kewenangan dan bidang yang dimilikinya,” jelas Sopacua.

Dikatakan, perencanaan harus disusun dengan mempertimbangkan hasil analisa pandangan masyarakat melalui Survey Mawas Diri (SMD). SMD Merupakan kegiatan untuk mengenali keadaan, masalah dan potensi yang dihadapi masyarakat. Potensi yang dimaksud adalah ketersediaan sumber daya serta perluang yang dapat di mobilisasi atau pengerahan kelompok masyarakat untuk turut andil ketika Mini Puskesmas telah beroperasi.

“Lokakarya Mini Tribulan yang Pertama merupakan Lokakarya penggalangan Tim diselenggarakan dalam rangka pengorganisasian. Pengorganisasian dilaksanakan untuk dapat terlaksananya rencana kegiatan sektoral yang terkait dengan kesehatan,”

Dia berharap, dengan digelarnya kegiatan Mini Puskesmas, semua masalah kesehatan bisa dapat teratasi. Mengingat didalam Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat, puskesmas berfungsi menyelenggarakan Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) dan Upaya Kesehatan Perorangan (UKP) tingkat pertama.

Olehnya itu, puskesmas harus menyusun rencana kegiatan yang tertuang dalam rencana tahunan dan rencana lima tahunan.

“Pelaksanaan lokakarya mini tribulanan adalah penggalangan tim yang dilakukan melalui dinamika kelompok, program lintas sektor, informasi tentang program kesehatan dan kebijakan,” harap Sopacua, (PG-02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *